Jumat, 06 Mei 2011

PPKTI

Manusia saat ini sudah mulai tidak mengenali dirinya sendiri. Karena itu mereka tidak mampu menentukan apa yang telah mereka miliki dalam dirinya. Kehidupan saat ini banyak hal yang membuat mereka lupa akan bakat yang mereka miliki, semua kesibukan dan permasalahan yang timbul dapat membuat manusia tidak dapat bersikap kritis dan berfikir secara ilmiah. Mereka pun tidak mampu lagi menghasilkan karya-karya tulis yang bermanfaat lagi. Hal ini dapat dikarenakan beberapa aspek, salah satunya yaitu tidak adanya sarana untuk mengembangkan bakat dan minat mereka untuk menjadi manusia yang lebih inovatif dan ilmiah. Sebagian besar mahasiswa Unesa Jurusan Matematika cenderung berpaku pada semua bentuk perhitungan angka saja, sehingga kegiatan yang berupa penulisan sebuah karya tulis sering terabaikan.
Sarana yang paling efektif untuk mengembangkan bakat dan minat mahasiswa Unesa Jurusan Matematika untuk menjadi lebih inovatif dan ilmiah dalam kesibukan aktifitasnya yaitu dengan pengadaan sebuah program pelatihan karya tulis ilmiah. Dengan pogram pelatihan karya tulis ilmiah dapat membantu mahasiswa Unesa Jurusan Matematika untuk lebih mengenal bagaimana cara pembuatan sebuah karya tulis yang bermanfaat, sehingga dengan perlahan mereka dapat termotivasi untuk menghasilkan sebuah karya tulis yang ilmiah dan bermanfaat bagi semua pihak.


Kegiatan ini dinamakan Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah 2011 yang selanjutnya cukup disebut dengan PPKTI 2011
Tema kegiatan
“Membentuk matrika yang lebih inovatif dan ilmiah”
Gambaran umum kegiatan
Kegiatan dilaksanakan dalam waktu 1 hari dalam bentuk pelatihan yang akan diikuti oleh warga Matrika yang aktif. Di sini akan diajarkan bagaimana menghasilkan sebuah karya tulis yang baik dan benar. Selain itu mahasiswa juga akan dikenalkan dengan berbagai bentuk karya tulis. Program pelatihan ini akan menghadirkan seorang pemateri yang sangat mengerti dalam pembuatan sebuah karya tulis. Selain pelatihan langsung oleh pemateri, ada juga waktu untuk pembahasan PKM yang sudah disiapkan mahasiswa mengenai kekurangan dan kelebihannya. Sebagai pemantapan, di akhir acara akan dibentuk kelompok-kelompok kecil untuk langsung mencoba membuat PKM.
Waktu dan tempat pelaksanaan
Kegiatan ini diselenggarakan pada:
Hari : Sabtu
Tanggal : 14 Mei 2011
Pukul : 07.00 – 14.30
Tempat : Ruang kuliyah 1 fisika

Tidak ada komentar:

Posting Komentar